“Orang tua tidak boleh merasa enggan menghormati hak anak, walaupun orang tua sendiri terkalahkan kepentingannya.”
(Muhammad Thalib)
Ayah bunda, pernah nggak Anda membuat aturan terhadap anak, yang mengharuskannya meminta izin pada ayah bunda ketika akan melakukannya?
Selain anak yang harus minta izin pada orang tua, ternyata ayah bunda juga perlu meminta izin pada Anak, terutama yang terkait dengan hak anak. Misalnya saja, menggunakan uang lebaran anak, eh.
Ada cerita indah, bagaimana akhlak Nabi Muhammad Saw terhadap anak-anak di sekitarnya.
عَنْ سَهْلِ بْنِ سَعْدٍ السَّاعِدِيِّ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ أُتِيَ بِشَرَابٍ فَشَرِبَ مِنْهُ وَعَنْ يَمِينِهِ غُلَامٌ وَعَنْ يَسَارِهِ الْأَشْيَاخُ فَقَالَ لِلْغُلَامِ أَتَأْذَنُ لِي أَنْ أُعْطِيَ هَؤُلَاءِ فَقَالَ الْغُلَامُ لَا وَاللَّهِ يَا رَسُولَ اللَّهِ لَا أُوثِرُ بِنَصِيبِي مِنْكَ أَحَدًا قَالَ فَتَلَّهُ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فِي يَدِهِ
Sahal bin Sa’ad As-Sa’idiy menceritakan bahwa kepada Rasulullah SAW disuguhkan minuman, lalu Beliau meminumnya sementara disamping kanan Beliau ada seorang anak kecil sedangkan di sebelah kiri Beliau ada para orang-orang tua. Maka Beliau berkata, kepada anak kecil itu: “Apakah kamu mengizinkan aku untuk memberi minuman ini kepada mereka?” Anak kecil itu berkata: “Demi Allah, tidak wahai Rasulullah, aku tidak akan mendahulukan seorangpun daripadaku selain anda”. Maka Beliau memberikan kepadanya. (HR. Bukhari Muslim)
Demikianlah Rasulullah SAW memberi teladan pada kita. Bahwa seorang anak memiliki hak yang sama dengan orang dewasa. Seorang anak perlu diberi kesempatan untuk menyampaikan pendapatnya dan apa yang disampaikan perlu kita dengarkan dan hargai.